News  

Rumah Jabatan Bupati Malaka Seperti Rumah Hantu

BIDIKNUSATENGGARA.COM | Rumah Jabatan Bupati Malaka akhir-akhir ini menarik perhatian warganet, terutama karena kegelapan yang meliputi bangunan ini setiap malam, yang membuatnya tampak seram menyerupai rumah hantu.

Salah satu postingan di Facebook oleh Nina Soares mengungkapkan, “Rumah jabatan bupati Malaka seperti rumah hantu. Merinding di malam hari terlihat gelap karena lampu listrik padam semenjak diumumkan hasil pemenang bupati Malaka. Rumah jabatan tersebut listrik padam namun disini kita tau bahwa rumah jabatan tersebut ada anggaran pemeliharaan termasuk listrik,” demikian tulisan akun Facebook Nina Soares, pada salah satu grup Facebook Pilkada Malaka 2024 Serentak.

Tidak hanya warganet, warga yang melintas di depan rumah jabatan tersebut, yang terletak di Desa Bakiruk, Kecamatan Malaka Tengah, merasa gelisah karena berhari-hari rumah jabatan itu terlihat sunyi disiang hari dan gelap pada malam hari. Bahkan, ketika wartawan media ini melintasi rumah jabatan sekitar pukul 18.34 Wita pada Selasa, (7/1/2025), rumah tersebut tetap tampak gelap dan kosong.

Salah satu warga yang melintas mengungkapkan, “Akhir-akhir ini rumah jabatan bupati gelap di malam hari dan sepi di siang hari. Seharusnya ada petugas Satpol PP yang menjaga jika bupati sudah keluar dari rumah jabatan.” ungkap salah satu warga yang namanya tidak mau dikorankan.

Dia juga mempertanyakan pengelolaan rumah jabatan itu oleh bagian umum, yang tampak seperti tidak ada perhatian dalam perawatannya. “Apakah bagian umum tidak memiliki anggaran operasional untuk penjagaan rumah jabatan ini? Ini adalah rumah pemerintah yang seharusnya mendapatkan perhatian, bukan dibiarkan gelap seperti ini,” tambahnya sambil melanjutkan perjalanannya.

Sementara, Sekretaris Daerah Kabupaten Malaka, Ferdinandus Un Muti ketika dikonfirmasi wartawan media ini pada Rabu, (8/1/25) menyatakan dirinya sudah lama tidak melintasi rumah jabatan bupati tersebut.

“Aduhh ini saya mau jawab bagaimana e… Saya lama juga tidak lewat kesana. Saya tidak tau kondisinya seperti apa,” terang Sekda Malaka, terkesan bahwa perhatian pemerintah terhadap rumah jabatan ini memang minim.

Sekda mengatakan akan mengecek Kabag Umum Sekretariat Kabupaten Malaka untuk mengetahui aktivitas di rumah jabatan Bupati. “Nanti saya cek kembali melalui kabagnya, aktivitasnya seperti apa, karena pak bupati juga tinggalnya sudah di Weleun,” tambahnya.

Dia menjelaskan, yang ia tahu ada staf yang bertugas untuk membersihkan dan menyalakan lampu. “Ada staf yang ditugaskan disana untuk bersih-bersih dan menyalakan lampu. Tapi saya tidak pantau setiap harinya. Nanti melalui kabag umum saya tanyakan informasi,” pungkasnya. *(Ferdy Bria)