Pemilu 2024, Gerindra Malaka Gelar Fit and Proper Test Bakal Calon Legislatif

BETUN,bidiknusatenggara.com-Dewan pimpinan cabang(DPC) partai gerakan Indonesia raya(Gerindra) kabupaten Malaka,gelar fit and proper test(uji kelayakan dan kepatutan) bagi calon-calon legislatif yang berada di daerah pemilihan kabupaten Malaka,provinsi Nusa tenggara timur.

Fit and proper test untuk bakal calon legislatif Kabupaten Malaka yang akan diusung Partai Gerindra pada Pemilu 2024 nanti berlangsung di Hotel Ramayana, Desa Umanen Lawalu, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka pada Senin ,(06/03/23)

“Untuk Caleg DPRD Kabupaten Malaka yang hari ini mengikuti Fit and Proper test berjumlah : Dapil 1 16 orang, Dapil II 14 Orang, Dapil III 8 orang, hasilnya akan diserahkan kepada tim untuk menyeleksi dan akan ada penetapan sesuai dengan jumlah kursi diwilayah Dapil”, tandas Ketua DPC partai Gerindra kabupaten Malaka Benny candradinata

Ketua DPC partai Gerindra kabupaten Malaka Benny candradinata,menegaskan bahwa dalam uji kelayakan dan kapatutan ini untuk mengetahui kekuatan-kekuatan dari setiap calon guna memajukan partai Gerindra itu sendiri di kalangan kabupaten Malaka.

Hasil dari fit and proper test nantinya jelas Benny candradinata akan dikirim ke DPP atau Bappilu Nasional melalui Bappilu NTT untuk penetapan DCS. (Frid Seran)

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/