TOIANAS,bidiknusatenggara.com | Bertempat di Lapangan Volly SD Yaswari Lobus, Kecamatan Toianas, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), resmi membuka fase pendaftaran Turnamen Volly Feto-Mone Noebokong Cup I. Kamis, (29/6/2023).
Turnamen Volly Feto-Mone Noebokong Cup I akan berlangsung dari tanggal 7 Juli hingga 18 Juli 2023 mendatang bertujuan membangun persatuan antar Desa se-Kecamatan Toianas. Selain itu, masyarakat Kecamatan Toianas yang meliputi sembilan Desa merupakan salah satu wilayah dibawah naung Feto Noebokong memiliki masyarakat mayoritas peminat dan pencinta olaraga terkususnya bola volly.
Sehingga perhatian dan upaya dalam mengembangkan bibit pemain yang dimana masih sangat terbatas ini, panitia disponsori oleh beberapa donatur terbentuknya turnamen yang dinamai FETO-MONE NOEBOKONG CUP I.
Ketua panitia Turnamen Volly Feto-Mone Noebokong Cup I, Agustinus Tutu Nenometa Menyampaikan, “Turnamen Feto-Mone Noebokong Cup I adalah kegiatan perdana di Kecamatan Toianas. Untuk meningkatkatkan bakat dan kemampuan serta mencapai perstasi baik ditingkat lokal maupun nasional, sehingga kegitan ini juga melibtkan 9 Desa di wilayah kecamatan Toianas,” Tuturnya
Lanjut ketua Panitia, “Selain meningkatkan bakat dan mengembangkan pemain, kegiatan ini juga bertujuan membangun jaringan dan kolaborasi antar pemain dan pelatih di wilayah Kecamatan Toianas. Kagiatan ini juga salah satu tujuan besar sebagai barometer untuk mengevaluasi kemampuan secara langsung dalam persiapan menyongsong Bupati Cup TTS,” Jelasnya
Dan ketentuan Tim yang berpartisipasi adalah masyarakat kecamatan Toianas yang dimana Tim itu delegasi dari desa itu sendiri karen yang diutamakan persaudaraan dan kekeluargaan antar desa di wilayah Kecamatan Toianas. (*/Leru)